Sumber: Pexels.com Di kalangan anak muda, pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya investasi bukan? Ya, investasi memiliki peran yang sangat penting untuk mengatur keuangan, baik jangka pendek atau jangka panjang. Kali ini aku akan memaparkan secara umum cara memulai investasi dengan mudah bagi pemula. Apa Itu Investasi? Sebelum memulai berinvestasi, pastikan terlebih dahulu kamu paham apa itu investasi. Investasi adalah suatu cara untuk mengembangkan atau mempertahankan nilai uang dalam jangka waktu tertentu untuk memperoleh keuntungan di masa depan. Investasi sangat perlu dilakukan dimana berguna untuk mempertahankan nilai uang yang kamu miliki di masa depan. Saat ini sudah banyak aplikasi yang membantu para investor pemula untuk memulai berinvestasi. Salah satunya adalah aplikasi Bibit, di Bibit kamu bisa mulai berinvestasi dengan beberapa opsi yang dipilihkan oleh robo Bibit sesuai dengan kriteria yang kamu inginkan. Kamu tidak perlu khawatir karena Bibit telah resm...
Be healthy with love and food :)